Kegiatan BEM AKPER Widya Husada Semarang “Kegiatan outbond mahasiawa dan dosen”

Outbond adalah kegiatan di alam terbuka. Outbond juga dapat memacu semangat belajar dan motivasi pengembangan diri. Outbond merupakan sarana penambah wawasan pengetahuan yang didapat dari serangkaian pengalaman berpetualang sehingga dapat memacu semangat dan kreativitas seseorang. Oleh karena itu, BEM AKPER Widya Husada menyatakan bahwa outbond adalah usaha olah diri (olah piker dan olah fisik) yang sangat bermanfaat bagi peningkatan dan pengembangan motivasi, kinerja dan prestasi dalam rangka melaksanakan tugas dan kepentingan organisasi secara lebih baik lagi. 

Kegiatan ini bernama OUTBOND mahasiswa dan dosen AKPER WIDYA HUSADA  dengan Tema “ Merajut kebersamaan civitas akademika AKPER WIDYA HUSADA SEMARANG” yang dilaksanakan tanggal Jum’at, 23 Februari 2018 di Pawening Jati, Mijen, Semarang. Kegiatan ini di ikuti seluruh mahasiswa dan dosen AKPER Widya Husada Semarang.


Tujuan diadakannya kegiatan ini antara lain mengetahui dan memahami perasaan, pendapat orang lain dan menghargai perbedaan; membangkitkan semangat dan motivasi untuk terus terlibat dalam kegiatan-kegiatan; lebih mandiri dan bertindak sesuai dengan keinginan serta lebih empati dan sensitive dengan perasaan orang lain; mengetahui cara belajar yang efektif dan kreatif; mampu berkomunikasi dengan baik dan memberikan pemahaman terhadap sesuatu tentang pentingnya karakter yang baik.